Share

Ketahui Isi Hati lewat Ekspresi Wajah

Marieska Harya Virdhani, Okezone · Minggu 04 Januari 2015 16:21 WIB
https: img.okezone.com content 2015 01 04 196 1087630 ketahui-isi-hati-lewat-ekspresi-wajah-7PD7Nn4U2o.jpg Ketahui isi hati seseorang lewat ekspresi wajahnya (Foto: Womansday)
A A A
MATA adalah jendela hati. Ungkapan itu seringkali kita dengar untuk mengetahui hati seseorang. Selain mata, tentu ada ekspresi wajah yang bisa dibaca untuk mengetahui isi hati seseorang.
 
Dari mimik wajah seseorang, kita bisa menebak suatu ekspresi yang ia ungkapkan terhadap sesuatu. Ahli Neurobiologis dan Terapis Okupasi Dunia, Kim Barthel, membagi tips tersebut.
 
Pertama, seseorang bisa terlihat saat ia sedang merasa jijik atau geli terhadap suatu hal. Ciri-cirinya, hidung agak melengkung, bibir agak terbuka, dan mata sedikit mengecil. Kemudian, wajah terkejut. Seseorang yang terkejut atau kaget pasti memberi ekspresi mulut terbuka, mata lebih besar, dan alis naik.
 
Sementara, wajah meremehkan seseorang juga dapat terbaca dengan mudah. Yakni, jika orang tersebut mengeluarkan ciri-ciri salah satu sisi bibirnya mengangkat lebih tinggi. Lain halnya jika merasa bahagia. Seseorang bahagia dengan tulus akan terlihat dari senyumannya.
 
“Bahagia yang tulus senyumnya lebar tanpa ada gigi, perpindahan otot wajah kemudian pipi yang mengangkat. Kalau bahagianya berpura-pura, maka giginya terlihat cengir terpaksa,” katanya dalam seminar “The Behavioral Detective: Evidence and Art” hari ke-2 di Vokasi Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat, Minggu (4/1/2014).
 
Sementara, wajah marah paling mudah terdeteksi. Seseorang dalam keadaan marah, pasti kedua alisnya turun bersamaan, mata melotot, bibir menyempit, dan mata fokus ke targetnya.
 
“Jika sedih, maka tatapan matanya kosong sedangkan jika dalam keadaan takut, maka alisnya naik, kelopak naik bersamaan, tegang di kelopak. Mudah dibaca karena pikiran terlihat dari balik mata seseorang,” simpul Kim.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ftr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini